Bangun Pendekatan Humanis, Kepala Rutan Unaaha Sarapan Pagi Bersama Warga Binaan

Suasana Sarapan Pagi di Rutan Kelas IIB Unaaha

SUARASULTRA.COM | KONAWE – Kepala Rutan Unaaha, Herianto bersama pejabat struktural dan jajaran menyempatkan diri sarapan pagi bersama warga binaan pemasyarakatan (WBP) Selasa, 15 Maret 2022 di lapangan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Unaaha.

Sarapan bersama ini bukan sekedar makan saja tetapi sharing antara petugas pemasyarakatan dan warga binaan sebagai bentuk pendekatan dalam membangun hubungan yang harmonis.

Kegiatan ini bertajuk Pendekatan Humanis Pemasyarakatan (Penamas) yang digagas oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tenggara (Sultra) Silvester Sili Laba dan ini berlaku di semua Lapas dan Rutan di Sultra.

Dengan adanya Pendekatan Humanis Pemasyarakatan (Penamas) ini diharapkan mampu menumbuhkan semangat kebersamaan dan rasa kekeluargaan.

Hal ini menjadi sangat penting untuk menumbuhkan sikap saling kasih- mengasihi, saling menjaga satu sama lain, sehingga dapat terwujud kedamaian untuk senantiasa hidup berdampingan.

Ditemui usai kegiatan, Kepala Rutan Unaaha mengatakan dengan makan bersama dengan warga binaan, diharapkan warga binaan bisa terbuka terhadap keluhan mereka selama ini.

“Ini bukan hanya sekedar makan saja, kami juga mendegarkan apa yang menjadi keluhan dan permasalahan mereka sehingga bisa kami tidak lanjuti,” katanya.

Program Penamas ini merupakan inovasi dalam rangka melakukan pendekatan dari hati ke hati agar dapat meminimalisir gejolak. Sehingga curhatan warga binaan dapat disampaikan kepada para petugas.

“Dengan pendekatan humanis seperti ini bisa membawa angin sejuk bagi para warga binaan dalam menjalani masa tahanannya. Kegiatan Penamas ini disambut hangat oleh para warga binaan,” ungkap Herianto.

Samsir salah seorang WBP mengaku senang dengan adanya program tersebut. “ Senang sekali kami bisa makan bersama satu meja dengan para petugas dan Ka Rutan ini sesuatu yang baru bagi kami seperti tidak ada ada jarak,“pungkasnya.

Laporan: Sukardi Muhtar

About redaksi

Leave a Reply

x

Check Also

Danlanud Tinjau Lokasi Kunjungan Presiden di Bendungan Ameroro, Sekda Konawe: Pemda Sudah Melakukan Persiapan

SUARASULTRA.COM | Sekretaris Daerah Kabupaten Konawe Dr. Ferdinand, SP, MH mengatakan Pemerintah Kabupaten Konawe Provinsi ...