Pemda Konawe dan Akabri 99 Akan Gelar Vaksinasi Massal, Peserta Yang Beruntung Bisa Bawa Pulang Motor Yamaha Byson

Sekda Konawe Dr. Ferdinand Sapan, SP, MH saat melantik pejabat eselon II dan III lingkup Pemda Konawe

SUARASULTRA.COM | KONAWE – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Konawe Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) masih terus melakukan upaya dalam rangka memenuhi target vaksinasi Covid-19 yang saat ini masih berada di angka 30 persen.

Untuk mencapai target tersebut Pemda Konawe kembali akan menggelar vaksinasi secara massal di halaman kantor Bupati Konawe pada Rabu 20 Oktober 2021.

Dalam giat tersebut, Pemda Konawe bekerja sama dengan Alumni Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (Akabri) angkatan tahun 1999.

Kegiatan Kick Off Pencanangan Vaksinasi tingkat Kabupaten Konawe. Dok : Suara Sultra

Untuk menarik minat masyarakat, Pemda dan Alumni Akabri 99 merangkaikan kegiatan tersebut dengan bakti sosial. Dan yang paling menarik adalah pihak panitia menyediakan hadiah dua unit motor kepada peserta yang beruntung. Selain motor, panitia pelaksana kegiatan juga menyediakan doorprize (hadiah hiburan).

Untuk meramaikan kegiatan vaksinasi itu, seluruh Pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lingkup Konawe diimbau mengajak staf dan keluarga yang belum divaksin.

Ketua Gugus Tugas Covid-19 Konawe Ferdinand Sapan saat dikonfirmasi SUARA SULTRA mengatakan saat ini pemerintah daerah tengah melakukan percepatan vaksinasi ke seluruh masyarakat dengan maksud menaikan persentasi warga yang sudah divaksin.

Susana Vaksinasi di SKPD, tampak Personel Sat Pol PP Konawe saat mengikuti vaksinasi. Dok: Suara Sultra

Salah satunya kata Jenderal Aparatur Sipil Negara (ASN) Konawe itu adalah melakukan vaksinasi massal bersama alumni Akabri 99. Kegiatan ini diharapkan bisa mendongkrak persentase jumlah warga yang telah divaksin.

Sebagai daya tarik masyarakat, Ferdinand menyebut saat kegiatan vaksinasi, Polres Konawe dan Pemda akan menyiapkan doorprize.

“Ini belum pernah kita lakukan sebelumnya. Semoga dengan cara ini warga yang tadinya malas vaksin bisa berubah pikiran. Sekarang ikut vaksin juga berkesempatan mendapatkan hadiah,” kata Ferdy sapaan akrab Sekda Konawe, Sabtu 16 Oktober 2021.

Suasana kegiatan Vaksin Presisi di Mapolres Konawe. Dok : Suara Sultra

Ferdy menuturkan, target sasaran vaksin warga di Konawe sekitar 199.000 orang. Namun kata dia, saat ini yang sudah divaksin baru mencapai 30 persen atau sekitar 60 ribu orang.

“Saat ini dalam percepatan vaksinasi, selain Dinas Kesehatan,TNI/POLRI dan BINDA, BKKBN juga sudah diperintahkan mengambil tanggung jawab melakukan vaksinasi dengan tetap berkoordinasi dengan Dinkes,” pungkasnya.

Sementara itu Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) Konawe Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Wasis Santoso, S.IK saat dikonfirmasi membenarkan akan dilakukan vaksinasi tersebut.

Menurut mantan Kapolres Buton Utara itu, Alumni Akabri 1999 bekerja sama dengan Pemda.Konawe akan menggelar vaksinasi massal pada 20 Oktober 2021 mendatang. Dalam pelaksanaannya kata dia, Alumni Akabri 99 menyiapkan hadiah bagi peserta.

Kapolres Konawe AKBP Wasis Santoso, S.IK (kiri) bersama Kasat Reskrim AKP Moch Jacub Nursagli Kamaru, S.IK, MH.(kanan) saat menggelar konferensi Pers Pengungkapan Kasus Pencurian Alsintan. Dok: Suara Sultra

“Kami siapkan satu unit Sepeda Motor Yamaha Byson, TV, Kulkas, Megic Com dan lainnya. Semua kami persembahkan untuk masyarakat,” terang Perwira Menengah Polisi berpangkat dua Melati di pundak itu.

Olehnya itu, Wasis persilahkan masyarakat yang belum vaksin tahap 1 atau 2 untuk l datang ke halaman kantor bupati pada hari Rabu 20 Oktober 2021 pukul 08.00 WITA.

“Ini dalam rangka vaksin massal pengabdian Alumni Akabri ke 22 tahun dengan tema Akabri 1999 Peduli,” ujarnya.

Sebelumnya kata Wasis, Polres Konawe telah sukses menggelar vaksinasi Kemerdekaan dan Gerai Vaksin Presisi Polri.

“Kita sudah laksanakan vaksinasi massal di Polres Konawe. Kita juga sudah menyasar kaum pelajar dan komunitas lainnya,” tutup Alumni Akabri 99 itu.

Laporan: Sukardi Muhtar

About redaksi

Leave a Reply

x

Check Also

Danlanud Tinjau Lokasi Kunjungan Presiden di Bendungan Ameroro, Sekda Konawe: Pemda Sudah Melakukan Persiapan

SUARASULTRA.COM | Sekretaris Daerah Kabupaten Konawe Dr. Ferdinand, SP, MH mengatakan Pemerintah Kabupaten Konawe Provinsi ...