Hadiri Pelantikan Garda BSB, Ini Pesan Moral Bupati Mubar

Ketgam : Tampak Bupati Mubar, LM Rajiun Tumada saat memperagakan Silat Muna

SUARASULTRA.COM, MUNA – Bupati
Muna Barat (Mubar) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), La Ode M.Rajiun Tumada menghadiri kegiatan pelantikan garda Brigade Sowite Bersatu (BSB) Tongkuno Raya, Sabtu (20/7/2019).

Diketahui, pelantikan garda SBS ini juga sekaligus dirangkaikan dengan silaturahmi keluarga besar masyarakat Tongkuno, bertempat di kelurahan Danagoa kecamatan Tongkuno Kabupaten Muna.

Didampingi Wakil Bupati, Ahmad Lamani dan Sekda LM Husain Tali, Bupati LM Rajiun Tumada datang di acara tersebut dengan mengendarai motor trail. Kedatangan orang nomor 1 (satu) di Mubar dengan rombongan tersebut disambut dengan silat Muna dan tari Katumbu.

Pada kesempatan tersebut, La Ode M.Rajiun Tumada ikut memperagakan silat Muna di hadapan masyarakat yang antusias menyambutnya.

Ketgam : Tampak Bupati Mubar, LM Rajiun Tumada mengendarai motor Trail (depan) saat menghadiri pelantikan Garda Brigade Sowite Bersatu, Sabtu (20/7/2019) di Kelurahan Danagoa kecamatan Tongkuno Kabupaten Muna.

Dalam sambutannya LM.Rajiun Tumada yang merupakan panglima BSB Sulawesi Tenggara mengatakan jika Muna dan Muna Barat merupakan satu kesatuan dari sisi adat budaya dan bangsa.

“Jadi jangan saling mencari kesalahan, terlebih lagi Muna Barat baru seumur jagung. Untuk itu, janganlah dibandingkan dengan daerah yang sudah puluhan tahun,” katanya.

Dalam acara yang penuh keakraban tersebut, bupati Mubar, LM.Rajiun Tumada juga mengajak seluruh masyarakat untuk saling mengasihi. Apalagi dalam menghadapi pesta demokrasi 5 tahunan yaitu Pilkada serentak yang akan digelar pada tahin 2020 mendatang.

Menurutnya, di era demokrasi terbuka ini, semua warga negara punya hak untuk dipilih dan memilih. Sehingga siapa saja mau ikut kontestasi itu sah-sah saja.

“Jadi Semua orang punya hak untuk maju dalam pilkada sebagai bentuk demokrasi terbuka,” kata LM Rajiun Tumada di hadapan masyarakat Tongkuno.

Dalam kondisi seperti itu kata dia, masyarakat mestinya saling menghargai satu sama lainnya. Meski beda pandangan atau pilihan politik, tetapi jangan sampai tali silaturahmi terputus.

Laporan : Rixan Ardian

Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive

About redaksi

x

Check Also

Diduga Tertekan, Korban Penganiayaan Oleh Anak Pejabat di Sinjai Cabut Laporan

SINJAI – Tindak pidana penganiayaan yang diduga dilakukan oleh putra salah satu pejabat publik di ...