Jelang Pilkades Serentak, Polsek Onembute Gelar Deklarasi Damai

Kapolsek Onembute Polres Konawe Iptu Muh.Arman, SH (kiri) bersama calon Kades (kemeja putih) dan Danramil Lambuya Kapten Infantrri Kislam (kanan). Foto: Istimewa

SUARASULTRA.COM, KONAWE – Ciptakan suasana kondusif jelang Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) secara serentak di Kabupaten Konawe Provinsi Sulawesi Tenggara, Polisi Sektor (Polsek) Onembute menggelar deklarasi damai, Rabu (4/12/2019).

Deklarasi Damai ini dalam rangka mencipatakan suasana kondusif pada pemilihan kepala desa serentak di wilayah hukum Polsek Onembute tahun 2019.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Onembute Inspektur Polisi Satu (Iptu) Muh Arman, SH beserta tiga Personel.

Turut hadir Komandan Rayon Militer (Danramil) Lambuya Kapten Infanteri Kislam beserta 2 personel, Panitia tujuh, para calon Kapala Desa Trimulya, Tokoh Masyarakat, dan Tokoh Agama setempat.

Kepala Kepolisian Sektor Onembute Iptu Muh. Arman, SH mengatakan deklarasi damai tersebut digelar sebagai bentuk komitmen Polsek Onembute bersama para calon Kades dan semua pihak untuk secara bersama sama menciptakan suasana kondusif di wilayah hukum Polsek Onembute.

“Alhamdulillah, pemerintah bersama masyarakat punya komitmen yang sama untuk menjaga Kamtibmas tetap kondusif,” katanya.

“Kami akan mengawal dan mengamankan Pilkades ini hingga selesai. Itu tugas kami,” tambahnya.

Diketahui, sebanyak 130 desa di Kabupaten Konawe akan menggelar Pemilihan Kepala Desa secara serentak pada 12 Desember 2019 mendatang. Untuk Kecamatan Onembute ada tiga desa yang menggelar deklarasi damai hari ini (Rabu-red) yakni Desa Trimulya, Ulu Meraka dan Silea.

Kegiatan deklarasi damai ini berakhir pada pukul 11.40 Wita. Situasi selama berlangsungnya kegiatan deklarasi damai berjalan aman dan Kondusif.

Laporan: Sukardi Muhtar

Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive

About redaksi

x

Check Also

Gubernur Sultra Launching Penyaluran Bantuan Beras CPP 2024

SUARASULTRA.COM | KENDARI – Penjabat Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Andap Budhi Revianto meluncurkan (Launching) menyalurkan ...