Komisi IV DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara Kunker di Konawe

 

Suasana Kunjungan Kerja Anggota Komisi IV DPRD Sulawesi Tenggara di Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Konawe, Rabu (22/1/2020).

SUARASULTRA.COM, KONAWE – Anggota Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) melakukan kunjungan kerja di Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Konawe, Rabu (22/1/2020).

Kali ini, Komisi IV hanya mengutus dua anggotanya untuk mendapatkan informasi di Dikbud Konawe terkait masalah Budaya. Kedua legislator itu yakni Titin Nurbaya Saranani dari PAN dan Siti Nurlaela dari Partai Golkar.

Kunjungan kerja Titin Nurbaya Saranani yang juga sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Konawe ini untuk mendapatkan informasi secara detail terkait Pengelolaan dan Pelesterian Cagar Budaya yang ada di wilayah setempat.

Foto bersama usai kunjungan kerja, Titin Nurbaya Saranani (tengah), Kadis Dikbud Dr. Suriyadi (kelima dari kiri) Siti Nurlaela (kelima dari kanan).

Kunjungan Anggota Komisi IV DPRD Sultra ini diterima langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabuapten Konawe Dr. Suriyadi.

Turut mendampingi Kepala Bidang Budaya, Ruslan, Kabid PAUD dan Dikmas Rahwayani Ultri, Kabid Dikdas Tira Liambo, dan Kasubag Perencanaan Ilham Halulangga.

“Cagar budaya ini bisa dijadikan Destinasi Budaya. Sehingga kita harus tahu terkait bagaimana pelesteriannya, termasuk berapa besar anggaran pemeliharaannya,” kata Titin, Rabu (22/1/2020).

Selain kunker ke Dinas Dikbud Konawe, Titin sapaan akrab istri Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa menyebut, secara kelembagaan ke depan pihaknya akan mengundang Unit Pelaksana Teknis (UPT) Direktorat Pelestarian Cagar Budaya dan Museum Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Laporan: Sukardi Muhtar

About redaksi

Leave a Reply

x

Check Also

Danlanud Tinjau Lokasi Kunjungan Presiden di Bendungan Ameroro, Sekda Konawe: Pemda Sudah Melakukan Persiapan

SUARASULTRA.COM | Sekretaris Daerah Kabupaten Konawe Dr. Ferdinand, SP, MH mengatakan Pemerintah Kabupaten Konawe Provinsi ...