Anggota Paskibraka Pingsan, Upacara Peringatan HUT Ke 77 RI Tetap Berjalan

Foto Bersama Usai Upacara HUT RI ke 77 Tahun 2022

SUARASULTRA.COM | KONAWE – Salah satu anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) di Kabupaten Konawe Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) pingsan saat tengah menjalankan tugas, Rabu 17 Agustus 2022.

Berdasarkan informasi yang dihimpun awak media ini, anggota Paskibraka yang pingsan saat menjalankan tugas tersebut merupakan siswi SMAN 1 Unaaha. Namun, belum diketahui pasti apa penyebab sehingga yang bersangkutan jatuh pingsan.

Peristiwa tersebut terjadi setelah Sang Saka Merah Putih dikibarkan. Kejadian ini sempat membuat panik peserta. Untung saja, gabungan tim medis yang sejak awal bersiaga di pinggir lapangan langsung bergerak cepat memberikan pertolongan sehingga tidak mengganggu jalannya upacara.

Meski ada insiden “kecil”, pelaksanaan upacara pengibaran bendera dalam rangka HUT ke-77 Republik Indonesia yang digelar di pelataran kantor Bupati Konawe tetap berjalan  dan berlangsung dengan khidmat.

Diketahui, anggota Paskibraka terdiri atas siswa-siswi SMA sederajat se-Kabupaten Konawe. Pembawa baki berasal dari SMA Negeri 1 Lambuya bernama Sasratina.

Pada peringatan Detik – Detik Proklamasi Kemerdekaan RI Tahun 2022 ini, Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa bertindak sebagai Inspektur Upacara. Kapolsek Lambuya, Iptu Asriadi bertindak sebagai Komandan Upacara. Sementara Ketua DPRD Kabupaten Konawe, Dr. H. Ardin membacakan Teks Proklamasi.

Laporan: Sukardi Muhtar

About redaksi

Leave a Reply

x

Check Also

Danlanud Tinjau Lokasi Kunjungan Presiden di Bendungan Ameroro, Sekda Konawe: Pemda Sudah Melakukan Persiapan

SUARASULTRA.COM | Sekretaris Daerah Kabupaten Konawe Dr. Ferdinand, SP, MH mengatakan Pemerintah Kabupaten Konawe Provinsi ...