Semua serangan yang dibangun oleh anak asuh pelatih Purnama Poapa ini dapat dipatahkan dengan mudah oleh penjaga gawang Team Tamu.
Sampai wasit meniup pluit tanda berakhirnya pertandingan babak pertama, skor kacamata tidak berubah.
Memasuki babak kedua tuan rumah Wawotobi lebih agresif melakukan serangan.Berulang kali Wawotobi menembus area pertahanan Anggolomoare.
Namun upaya tersebut belum juga bisa berbuah gol.Sesekali terdengar teriakan suporter tuan rumah yang membajiri pinggir lapangan untuk memberi semangat kepada tim kesayangannya.
Suhu pertandingan meningkat, Wawotobi menaikkan tempo pertandingan.Kerja keras anak – anak Wawotobi kali ini tidak sia -sia.
Terbukti, pada menit 63 Wawotobi berhasil memecah kebuntuan setelah Anas, berhasil menjebol gawang Team Tamu.
Gol ini tercipta setelah kapten kesebelasan memberi umpan yang terukur dan disambut dengan sundulan kepala oleh Anas, kedudukan berubah menjadi 1-0.
Hingga Wasit meniup pluit panjang tanda berakhirnya peŕtandingan, skor tetap 1-0 untuk kemenangan tim tuan rumah.
Pada pertandingan kedua, Kesebelasan Team Puriala menang tipis atas Team Soropia dengan Skor 1-0.
Gol Tunggal team Puriala dicetak oleh Muhlis, Np 69 di menit 73 melalui eksekusi tendangan bebas.
Pertandingan pertama dipimpin Wasit Jaya Sulaiman, Asisten wasit 1, Iskandar, asisten wasit 2 Awaludin.
Manajer Wawotobi : Purnama Poapa
Pelatih : Suhardin
Manajer Anggolomoare : Samsul Bahri
Pelatih : Mukmin
Pertandingan kedua dipimpin Wasit Jumran Kamil, asisten wasit 1 Tasman, asisten wasit 2 Atmaja.
Manajer Puriala : Asran Polesa
Pelatih : Marianus
Manajer Soropia : Datwis
Pelatih : Ahmad
Untuk Pemain Terbaik Dan Penjaga Gawang Terbaik, ditentukan melalui polling sms dengan cara :
Ketik : PT,Nama Pemain,Nomor Punggung,Asal Kecamatan untuk kategori pemain terbaik.
Ketik : PG,Nama Pemain,Nomor Punggung, Asal Kecamatan untuk penjaga gawang terbaik.
Kirim ke : 085241983299 ( MT ).