Kembalikan Berkas Pendaftaran, Syamsul Ibrahim Berharap Diusung Partai Demokrat

  • Share

Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive

SUARASULTRA.COM, UNAAHA – Calon Bupati Konawe periode 2018-2023, H.Syamsul Ibrahim, SE, M.Si menyambangi kantor sekretariat Dewan Pimpinan Cabang ( DPC ) Partai Demokrat, Senin ( 10/72017).

Kedatangan legislator PAN ini guna mengembalikan berkas pendaftaran sebagai calon Bupati Konawe. H.Syamsul Ibrahim dalam kesempatan ini datang sendiri tanpa pengawalan dari tim pemenangannya.

Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara dari Fraksi Amanat Nasional ini diterima langsung oleh ketua Tim penjaringan bakal calon, Jumas’ an, SH didampingi ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Konawe, Drs.H.Mustakin, M.Si bersama anggota tim penjaringan.

Ketua tim penjaringan balon DPC Demokrat, Jumas’ an dalam kesempatan ini mengucapkan rasa syukurnya karena partai Demokrat ternyata masih diminati bakal calon.

“Alhamdulillah kami dari partai Demokrat sangat bersyukur karena partai kami adalah salah satu partai yang diminati oleh bakal calon untuk menjadi pengusung pada pilkada Konawe yang akan datang, ” ujarnya.

Sementara bakal calon Bupati Konawe, H.Syamsul Ibrahim, SE, M.Si dalam kesempatan ini berharap dapat diusung sebagai calon Bupati Konawe oleh partai yang berlambang Merci tersebut.

“Saya berharap tim penjaringan dapat mempertimbangkan saya sebagai salah satu calon yang akan diusung partai Demokrat untuk bertarung pada perhelatan pilkada Konawe kedepan,” kata anggota DPRD Provinsi dari Fraksi Amanat Nasional ini.

Sebelumnya, Sabtu (8/7/2017) tim penjaringan bakal calon partai Demokrat Kabupaten Konawe menerima pengembalian berkas pendaftaran H.Litanto, SH.M.Si sebagai ccalon Bupati Konawe periode 2018-2023.

 

Laporan : Redaksi

 

Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
banner 120x600
  • Share
error: Content is protected !!