Surya Alamsyah : Gunakan Kartu GPN, Data Nasabah Lebih Aman

  • Share
Ketgam : Suasana Saat Sosialisasi, Terlihat Kepala Tim Advisory dan Pengembangan Ekonomi BI Sultra Surya Kedua dari (Kiri) dan Officer Transaction Banking Busines Bank Mandiri Nizwar (Kiri). FOTO : Adam

Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Ketgam : Suasana Saat Sosialisasi, Terlihat Kepala Tim Advisory dan Pengembangan Ekonomi BI Sultra Surya Kedua dari (Kiri) dan Officer Transaction Banking Busines Bank Mandiri Nizwar (Kiri). FOTO : Adam

SUARASULTRA.COM, KENDARI- Bank Indonesia ( BI ) Cabang Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar konferensi pers terkait kartu Gerbang Pembayaran Nasional, (GPN) di Ruang Rapat BI. Dalam konferenai pers tersebut BI menghadirkan Bank Bank lain yang ada di Sultra, seperti BRI, Mandiri, Bank Sultra, dan lain sebagainya.

 

Dan diketahui, Minggu 29 Juli 2018 mendatang BI akan menggelar Launching yang akan dilaksanakan di MTQ Kendari.

 

GPN merupakan produk Indonesia dan dikelola sendiri, sehingga data data nasabah tidak diketahui oleh pihak lain. Kemudian, dengan menggunkan kartu GPN ini salah satu bentuk menjaga martabat negara Indonesia.

 

“Selama ini data nasabah diketahui oleh negara Cina, karena menggunakan produk mereka, namun dengan kartu ini mereka, (Cina, red) tidak akan mengetahui data nasabah kita, karena sudah menggunakan produk sendiri,” ucap Kepala Tim Advisory dan pengembangan ekonomi BI Sultra Surya Alamsyah saat sosialisasi kartu GPN. Jumat, (27/07).

 

Dengan menggunakan kartu GPN lanjutnya, dapat mewujudkan sistem pembayaran nasional yang lancar, aman, efisien, andal dan dapat menbangun ketahanan pengembangan serta meningkatkan daya saing.

 

“Kartu GPN dapat memenuhi kebutuhan masyarakat dalam melakukan transaksi nontunai. Seperti selama ini nasabah harus berulang kali jika menarik uang tunai di atas Rp 10.000.000, namun dengan kartu GPN bisa langsung menarik 50 juta,” jelasnya.

 

Di tempat yang sama Officer Transaction Banking Busines Bank Mandiri Nizwar menuturkan, pihaknya sudah menyiapkan mesin dan kartu GPN, untuk nasabah melakukan transaksi.

 

“Tahun ini kami menargetkan kartu GPN bisa tersebar 3 juta untuk seluruh Sultra, dan mesin yang sudah siap dimanfaatkan oleh nasabah sebanyak 830 untuk Kota Kendari,” paparnya.

 

Sementara itu Kadiv Keuangan Bank Sultra Kesiapan Yuli Siswanto menjelaskan, pihaknya juga menyiapkan kartu GPN sebanyak 18.500, dan targetnya tahun 2018 ini bisa tersebar 30 persen. Pihaknya juga akan mengusahakan agar seluruh nasabahnya menggunakan kartu GPN ini.

 

“Banyak manfaat kita dapatkan dengan menggunakan kartu GPN ini, seperti biaya perbulannya murah dan lain sebagainya,” ucapnya.

 

Laporan : Adam

 

Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
banner 120x600
  • Share
error: Content is protected !!