Jelang Putusan MK, Kapolres Konawe Pastikan Stabilitas Daerah Tetap Terjaga

  • Share
Ketgam : Kapolres Konawe, AKBP Muhamad Nur Akbar, SH, S. IK, MH

Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Ketgam : Kapolres Konawe, AKBP Muhamad Nur Akbar, SH, S. IK, MH
SUARASULTRA.COM, KONAWE –Pembacaan putusan sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia (RI) oleh hakim Mahkamah Konstitusi (MK) akan digelar besok, Kamis (27/6/2019) besok.

 

Menjelang pembacaan putusan dari MK tersebut, Kapolres Konawe AKBP Muh. Nur Akbar, SH, S. IKĀ  MH menggelar acara Coffee Morning bersama jajaran, insan Pers, Aktivis dan NGO di salah satu warung kopi (Warkop) di Kota Unaaha, Rabu (26/6/2019).

 

Dalam acara yang dihadiri Wakil Bupati Konawe, Gusli Topan Sabara tersebut, Kapolres Konawe mengajak seluruh elemen masyarakat Kabupaten Konawe dan Konawe Utara untuk berbesar hati menerima apapun yang menjadi putusan Mahkamah Konstitusi.

 

“Saya mengajak seluruh masyarakat, khususnya Kabupaten Konawe untuk menyikapi dengan bijak serta menerima putusan yang dibacakan oleh MK nanti,” Akbar sapaan akrab Kapolres Konawe.

 

Menurut Akbar, apapun yang menjadi putusan MK itu harus kita hormati. Karena diketahui bahwa putusan MK final dan mengikat. Dengan demikian, kita sudah turut serta menjaga stabilitas daerah yang kita sama sama cintai.

 

Ketgam : Suasana Coffee Morning Kapolres Konawe bersama jajaran dengan Insan Pers, Aktivis dan NGO, Rabu (26/6/2019) di salah satu Warkop di Kota Unaaha.
“Saya berharap apapun putusan MK besok, tidak ada riak-riak yang bisa merugikan kita semua,”harapnya.

 

Perwira menengah Polri ini juga menyebut bahwa hingga sampai saat ini, pihaknya belum menerima laporan bahwa akan ada pergerakan masyarakat yang akan melakukan aksi, khususnya di Konawe.

 

“Untuk saat ini kami menerima informasi dari intelijen, tidak ada masyarakat yang akan melakukan aksi ataupun bahkan untuk sampai ke Jakarta,” sebut Perwira Polri dengan pangkat dua melati di pundak itu.

 

Laporan : Redaksi
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
banner 120x600
  • Share