Kadin Sultra Akan Gelar Musprov, Anton Timbang Nyatakan Siap Bertarung

  • Share
Anton Timbang

Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Anton Timbang

SUARASULTRA.COM | KENDARI – Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) dalam waktu dekat (Januari 2021) akan melaksanakan musyawarah provinsi (Musprov) ke-7.

Adapun yang menjadi agenda dalam Musprov tersebut adalah pemilihan Ketua Umum Kadin Sultra dan penyusunan pengurus periode 2021-2026 mendatang.

Panitia pun telah membuka pendaftaran calon Ketua Umum Kadin Sultra sejak 11 Desember 2020 hingga 4 Januari 2021 mendatang.

Salah satu nama yang santer disebut-sebut bakal ikut bertarung yakni memperebutkan posisi ketua Kadin Sultra yakni Anton Timbang (AT). Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sultra ini kabarnya dipastikan akan turut berkompetisi.

Saat dikonfirmasi terkait informasi tersebut, pengusaha yang bergerak di bidang pertambangan itu membenarkan jika dirinya siap maju dalam pemilihan Ketua Kadin Sultra.

“Iya, Saya siap bertarung untuk memperebutkan kursi ketua Kadin Sultra periode 2021-2026,” kata AT sapaan akrabnya melalui via WhatsApp, Senin (14/12/2020).

Ditanya motivasinya untuk menjadi Ketua Kadin Sultra, Ketua IMI Sultra ini menyebut dirinya ingin memajukan dunia perdagangan dan perindustrian di Bumi Anoa ini.

“Jika diberi amanah, kami (Kadin-red) akan membantu Gubernur Sultra untuk membangun perdagangan dan industri di Sultra, agar bisa lebih maju lagi,” ujarnya.

Diketahui, sebanyak 64 suara bakal diperebutkan dalam pemilihan Ketua Umum Kadin Sultra masa bakti 2021-2026 yang rencananya akan digelar selama tiga hari ( 11–13 Januari 2021) mendatang.

Laporan: Sukardi Muhtar

Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
banner 120x600
  • Share