Bupati Konawe Resmi Tutup Gebyar Wisata HUT ke-80 RI: Promosi Budaya dan Pariwisata Semakin Meriah

  • Share
Bupati Konawe H. Yusran Akbar, ST saat memberikan sambutan sekaligus menutup rangkaian kegiatan Gebyar Wisata Konawe.

Make Image responsive

Bupati Konawe Resmi Tutup Gebyar Wisata HUT ke-80 RI: Promosi Budaya dan Pariwisata Semakin Meriah

SUARASULTRA.COM | KONAWE – Bupati Konawe, Yusran Akbar, ST secara resmi menutup rangkaian kegiatan Gebyar Wisata Konawe yang digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Acara penutupan berlangsung meriah dengan menampilkan berbagai atraksi seni, budaya, serta hiburan rakyat yang disambut antusias masyarakat. Kegiatan ini menjadi wadah promosi potensi wisata sekaligus sarana mempererat kebersamaan antarwarga Konawe.

Hadir dalam kesempatan tersebut, Ketua DPRD Konawe, I Made Asmaya, S.Pd, MM,  Forkopimda, Sekda, Dr. Ferdinand , SP, MH, para kepala OPD, camat, kepala desa, tokoh adat, tokoh masyarakat, hingga ratusan warga yang memenuhi arena kegiatan.

Foto bersama usai penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba Gebyar Wisata Konawe.

Kehadiran lintas elemen masyarakat semakin menambah semarak sekaligus menjadi wujud nyata kebersamaan dalam merayakan HUT ke-80 RI.

Selain penampilan seni dan budaya, panitia juga menyerahkan hadiah kepada para pemenang lomba yang telah digelar selama rangkaian kegiatan, mulai dari lomba seni, olahraga tradisional, kuliner, hingga kompetisi kreasi masyarakat.

Dalam sambutannya, Bupati Yusran Akbar menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh panitia, pelaku seni budaya, serta masyarakat yang berpartisipasi.

“Gebyar wisata ini bukan hanya sekadar ajang hiburan, tetapi juga bentuk rasa syukur atas kemerdekaan serta momentum menggali dan memperkenalkan kekayaan budaya dan destinasi wisata Konawe,” ungkap Bupati.

Yusran Akbar juga berharap kegiatan serupa dapat terus digelar di tahun-tahun mendatang, sehingga Konawe semakin dikenal luas sebagai daerah dengan potensi wisata dan budaya yang kaya.

Acara puncak ditutup dengan penampilan artis ibu kota serta pesta kembang api spektakuler yang menambah kemeriahan malam penutupan Gebyar Wisata Konawe.

Laporan: Sukardi Muhtar

Baca Juga:  Dua Wakil Menteri Bakal Hadiri Pelantikan PD JMSI Sultra
banner 120x600
  • Share
error: Content is protected !!