Wabup Konawe Buka Turnamen Sepak Bola ERFA Cup Premier Tournament di Lapangan Lasandara

  • Share
Wakil Bupati Konawe, H. Syamsul Ibrahim, SE, M.Si saat memberikan sambutan sekaligus membuka turnamen sepak bola di Wawotobi.

Make Image responsive
Make Image responsive

Wabup Konawe Buka Turnamen Sepak Bola ERFA Cup Premier Tournament di Lapangan Lasandara

SUARASULTRA.COM | KONAWE – Wakil Bupati Konawe, H. Syamsul Ibrahim, SE., M.Si., secara resmi membuka kejuaraan sepak bola ERFA Cup Premier Tournament di Lapangan Lasandara, Kecamatan Wawotobi, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara, Rabu (5/11/2025).

Hadir dalam pembukaan tersebut sejumlah pejabat dan tokoh penting, antara lain Kajari Konawe Fachrizal, SH., Kadispora Konawe Jahiudin, S.Sos, M.Si, Kabag Ops Polres Konawe AKP Muhammad Firmansyah, S.IK mewakili Kapolres Konawe, Kepala BNNK Konawe Kompol Tira Wijaya, Ketua ASKAB PSSI Konawe Erik Muhammad Saputra, Dirut Bahteramas Konawe Dr. Ahmat, SE, MM,  Kasat Lantas Polres Konawe IPTU Chaidi Akbar, S.IP, Camat Wawotobi Edy Sardan, Kapolsek Wawotobi IPDA Istiqlal, SH, Kepala SMA Negeri 1 Wawotobi Jusran, S.Pd, M.Pd, serta Ketua APDESI Konawe Jumar Lakarama, S.Pd.

Dalam sambutannya, Wabup Syamsul Ibrahim menyampaikan apresiasi dan dukungan penuh atas terselenggaranya turnamen tersebut. Menurutnya, ajang seperti ini bukan sekadar hiburan, tetapi juga menjadi wadah penting untuk mencari dan menumbuhkan bibit-bibit pesepak bola potensial di Kabupaten Konawe.

“Kami memberikan apresiasi atas terselenggaranya turnamen ERFA Cup. Meski sempat tertunda, alhamdulillah akhirnya kita semua dapat hadir dalam pembukaan ini di Lapangan Lasandara Wawotobi,” ujar Syamsul Ibrahim.

Ia menambahkan, pelaksanaan turnamen di Lapangan Lasandara memiliki nilai strategis tersendiri karena lokasinya berada di jalur poros Unaaha–Kendari. Hal ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar, termasuk pelaku UMKM yang akan memperoleh manfaat ekonomi dari kegiatan tersebut.

“Selain menjadi hiburan bagi masyarakat dan pecinta sepak bola, kegiatan ini juga akan menggerakkan ekonomi lokal,” tambahnya.

Di akhir sambutannya, Syamsul Ibrahim berpesan kepada seluruh pihak yang terlibat agar menjunjung tinggi sportivitas dan kejujuran selama turnamen berlangsung.

Baca Juga:  Memuat Kayu Olahan Tanpa Dokumen, Dua Truk Diamankan di Mapolres Konawe

“Setiap perselisihan dalam pertandingan biasanya berawal dari hilangnya sportivitas dan kejujuran. Karena itu, saya titip pesan kepada panitia, wasit, pemain, dan official agar menjunjung tinggi nilai-nilai tersebut,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua Panitia ERFA Cup Premier Tournament, Armanto, S.Psi menyampaikan bahwa turnamen ini diikuti oleh 18 tim dari berbagai daerah di Sulawesi Tenggara. Kegiatan akan berlangsung mulai 5 November hingga selesai, dengan total hadiah sebesar Rp100 juta yang diperebutkan oleh para peserta.

“Selain hadiah utama, panitia juga menyiapkan penghargaan untuk pemain terbaik, pencetak gol terbanyak, dan penjaga gawang terbaik,” ungkap Armanto.

Ia menambahkan, turnamen ini melibatkan wasit berlisensi nasional (C1) serta lisensi daerah (C2 dan C3) untuk memastikan jalannya pertandingan berlangsung profesional dan adil.

“Kami berharap kegiatan ini berjalan sukses, aman, dan memberikan manfaat bagi masyarakat Konawe, khususnya para pecinta sepak bola,” tutupnya.

Adapun 18 tim yang berkompetisi dalam turnamen ERFA Cup Premier Tournament adalah sebagai berikut:

ERFA FC, ATHALA FC, BOLA GOTONG FC, UHO FC, AMAR JAYA FC, AMESIU FC, BANGGONA GOLU FC, JAPRI FC, BARATA IHANA, AIRA FC, PINOLE FC, TANGGALASI FC, 88 FC, ANAKIA FC, UEESI FC, TONFOWATU FC, PERSERO FC, dan PUSAKA FC.

Laporan: Redaksi

Make Image responsive
Make Image responsive
banner 120x600
  • Share
error: Content is protected !!