Hari Kedua Pencarian, Pemancing yang Tenggelam di Perairan Bungkutoko Ditemukan Meninggal Dunia

  • Share
SAR Kendari saat mengevakuasi korban

Make Image responsive
Make Image responsive

Hari Kedua Pencarian, Pemancing yang Tenggelam di Perairan Bungkutoko Ditemukan Meninggal Dunia

SUARASULTRA.COM | KENDARI – Tim SAR Gabungan akhirnya menemukan korban tenggelam di perairan Bungkutoko, Kota Kendari, pada hari kedua operasi pencarian, Sabtu, 10 Januari 2026.

Korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. Korban diketahui bernama Ardiansyah (22), warga Desa Anggokoti, Kecamatan Buke, Kabupaten Konawe Selatan.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Basarnas Kendari, Amiruddin A.S, melalui Humas Basarnas Kendari, Wahyudi, menjelaskan bahwa korban ditemukan sekitar pukul 16.00 Wita, dengan jarak kurang lebih lima meter dari lokasi kejadian perkara (LKP).

“Korban berhasil ditemukan oleh Tim SAR Gabungan dalam keadaan meninggal dunia. Selanjutnya korban dievakuasi ke Dermaga Basarnas Kendari untuk diserahterimakan kepada pihak keluarga,” ujar Wahyudi.

Dengan ditemukannya korban, operasi SAR kondisi membahayakan manusia terhadap satu orang pemancing yang tenggelam di perairan Bungkutoko dinyatakan resmi selesai dan ditutup.

Seluruh unsur SAR yang terlibat dalam operasi tersebut dikembalikan ke kesatuan masing-masing.

Berdasarkan kronologis kejadian, peristiwa naas itu terjadi pada Jumat, 9 Januari 2026, sekitar pukul 08.50 Wita.

Saat itu, korban sedang memancing di sekitar perairan Bungkutoko. Kail pancing korban diketahui tersangkut, sehingga korban berupaya melepaskannya.

Namun, kuatnya arus laut di lokasi tersebut menyebabkan korban terseret dan akhirnya tenggelam.

Basarnas Kendari mengimbau masyarakat, khususnya para pemancing, agar selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap kondisi cuaca dan arus laut saat beraktivitas di perairan, guna menghindari terjadinya kejadian serupa di kemudian hari.

Laporan: Redaksi

Make Image responsive
Make Image responsive
Baca Juga:  Jaga Kamtibmas Tetap Kondusif Jelang Pemilu, Polres Konawe Bersinergi dengan TNI dan Media
banner 120x600
  • Share
error: Content is protected !!