SUARASULTRA.COM | KONAWE – Ketua Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kabupaten Konawe, Rusdianto, SE, MM secara resmi menutup Turnamen Catur tingkat Kabupaten Konawe, Jumat 31 Desember 2021.
Kegiatan yang dirangkaikan dengan pergantian tahun ini berlangsung selama dua hari ( Kamis 30 /12 – Jumat 31/12/2021). Turnamen ini diikuti oleh 107 peserta di dua Kategori yang dipertandingkan.
Kategori Kilat dengan durasi 5 menit diikuti oleh 58 peserta putra dan 6 putri. Sementara untuk Kategori Cepat (klasik) dengan durasi 25 menit diikuti oleh 40 peserta putra dan 3 putri.
Kegiatan yang dilaksanakan dengan protokol kesehatan ini tetap menjunjung tinggi sportivitas dan Gens Una Sumus.
Turnamen ini sendiri mengusung tema” Catur adalah miniatur kehidupan yang penuh perjuangan dan pertarungan kehidupan merenungkan kekalahan lebih bermanfaat daripada merayakan kemenangan”
Ketua Percasi Kabupaten Konawe Rusdianto dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada panitia, wasit dan dewan hakim atas kerja samanya sehingga turnamen catur ini berjalan lancar dan sukses.
Kepada seluruh pemenang, Rusdianto berharap agar terus mengasa kemampuan dalam menyambut Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sulawesi Tenggara di Buton dan Baubau tahun 2022.
“Bagi yang belum beruntung jangan putus asa, tetap semangat dan terus berlatih,” katanya.
Untuk lebih intensnya para atlet catur Konawe dalam mengasa kemampuan, dirinya akan menyiapkan rumah catur bagi para atlet.
“Target kita untuk Porprov nanti adalah juara umum. Olehnya itu mulai saat ini atlet kita harus lebih intens lagi berlatih,” pintanya.
Berikut Juara Catur Percasi Kabupaten Konawe tahun 2021:
Kategori Catur Kilat Putra
1. Jusri Setiawan
2. Pian,
3. Mardin,
4. Dirman,
5. Tamrin.
6. Yulana
Kategori Catur Cepat (Klasik) Putra
1.Rusdin
2. Bardin
3. Jusri Setiawan
4. Pian
5. Yamin Pagala
6. Sukman
Kategori Kilat Putri
1. Dwi Putri
2. Trinita Aprilia M
3.Siti Anisah
4. Riska Nurfadilah
Kategori Cepat (Klasik) Putri
1. Dwi Putri
2. Trinita Aprilia M
3. Siti Anisah
Laporan: Sukardi Muhtar