

Sat Reskrim Polres Konawe Amankan Terduga Pelaku Penggelapan Motor di Uepai
SUARASULTRA.COM | KONAWE – Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polres Konawe berhasil mengamankan seorang pria yang diduga melakukan tindak pidana penggelapan sepeda motor. Peristiwa tersebut terjadi di Desa Anggopiu, Kecamatan Uepai, Kabupaten Konawe.
Terduga pelaku berinisial M (39), warga Desa Asaki, Kecamatan Lambuya, Kabupaten Konawe. Ia diamankan pada Kamis, 18 Desember 2025 sekitar pukul 01.00 Wita di sebuah rumah kosong yang berada di Desa Asaki, Kecamatan Lambuya.
Kapolres Konawe AKBP Noer Alam, S.IK melalui Kasat Reskrim AKP Taufik Hidayat, S.TrK, S.IK mengungkapkan bahwa penangkapan tersebut berawal dari laporan masyarakat atas nama Seltin yang diterima Polres Konawe pada 28 November 2025.
Menurut Perwaira Polisi berpangkat tiga balok di pundak itu, menindaklanjuti laporan tersebut, Personel Non Permanen Penuh (PNPP) Sat Reskrim Polres Konawe yang dipimpin langsung oleh KBO Reskrim IPDA Fajar Sapan, S.H., bersama AIPTU Supahmil, serta didukung PNPP Polsek Lambuya, melakukan serangkaian penyelidikan hingga berhasil mengamankan terduga pelaku.
“Setelah diamankan, terduga pelaku dibawa ke Polsek Lambuya untuk menjalani pemeriksaan dan interogasi,” kata AKP Taufik Hidayat, Kamis 18 Desember 2025 saat dikonfirmasi awak media.
Kata dia, dari hasil interogasi, pelaku mengakui telah melakukan penggelapan satu unit sepeda motor Honda Scoopy warna putih.
Sekitar pukul 11.30 Wita, petugas kembali melakukan pengembangan untuk mencari barang bukti ke Desa Lalolae, Kabupaten Kolaka Timur.
“Setelah seluruh rangkaian tindakan kepolisian selesai dilaksanakan, terduga pelaku kemudian dibawa dan diamankan di Mapolres Konawe untuk menjalani proses hukum lebih lanjut,” pungkasnya.
Polres Konawe mengimbau masyarakat agar tetap waspada dan tidak ragu melaporkan kepada pihak kepolisian apabila mengetahui atau mengalami tindak pidana, demi terciptanya situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Konawe.
Laporan: Redaksi
















