Penggunaan Alsintan di Konut Diduga Jadi Lahan Bisnis

Ketgam : Salah satu traktor jonder yang diduga digunakan mengangkut kayu.

SUARASULTRA.COM, KONUT – Bantuan Alat dan Mesin Pertanian (Alsintan) berupa Traktor Jonder yang bersumber dari APBN Kementerian Pertanian, di Wilayah Kabupaten Konawe Utara ( Konut) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), diduga jadi lahan bisnis.

 

Sejumlah oknum KSO ( Komando Satuan Operasi) yang telah ditunjuk oleh Dinas Pertanian ( Distan ) Konut, diduga menggunakan Traktor Jonder untuk kepentingan bisnis.

 

“Menyikapi pengaduan warga petani, pengelolaan Alsintan di Konut dipake muat kayu olahan sementara masih banyak lahan masyarakat yang perlu diolah,” kata Aras Moita Wakil Ketua DPW JPKP Sultra kepada Media ini.

 

Terkait hal tersebut, pihak Distan harus segera mengambil sikap terhadap indikasi penyalahgunaan Alsintan itu.

 

“Bagi oknum pelaku harusnya ditindak tegas sehingga program pemerintah pusat dan daerah dalam hal percepatan pembangunan di sektor pertanian dapat berjalan lebih meningkat,” ujarnya.

 

Ditambahkan, ketetapan biaya operasional penggunaan Traktor Jonder Rp.1.200.000 / Hektar. Namun kenyataan di lapangan, masyarakat dibebankan lebih dari itu.

 

“Sedangkan standar 1,2 juta perhektar, belum tentu petani bisa menjangkau, apalagi kalau sudah dikasih bayar lebih,” ujarnya.

 

Sementara itu, Kepala Bidang Prasarana dan Sarana Pertanian Konut, Arjuna. SP pada Senin ( 10/09/2018) menegaskan kepada oknum KSO yang telah dipercaya mengelola alat pertanian agar tidak bermain-main terhadap alat pemerintah serta tidak menjadikan alsintan sebagai alat komersial.

 

“Para KSO yang kami sudah tunjuk, jangan bermain karena penggunaan alsintan sudah ada ketentuannya. Bagi oknum yang diketahui menyalahgunakan alat tersebut, kita akan proses sesuai ketentuan yang berlaku dengan pemutusan kerja karena sudah tidak sesuai MoU, ” tegas Arjuna kepada SUARASULTRA.COM.

Laporan : M. Safri

 

About redaksi

Leave a Reply

x

Check Also

Berbagi Kebahagiaan, Insight IM Berikan Paket Umrah kepada Penerima Manfaat Dompet Dhuafa

JAKARTA – Melebarkan kebermanfaatan lebih untuk masyarakat, PT. Insight Investments Management (Insight IM) memberikan apresiasi ...