LAMPUNG SELATAN – Politisi Senior Partai Golkar Provinsi Lampung H.Tony Eka Candra akhirnya memantapkan diri maju pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Lampung Selatan yang akan digelar secara serentak pada 2020 mendatang.
Tidak tanggung-tanggung, H.Benny HN Mansyur, S.Sos, SH, yang ditunjuk sebagai Liaision Officer (LO) mengambil berkas pendaftaran bakal calon Bupati Lampung Selatan ke tiga partai politik sekaligus.
Adik kandung TEC itu mengambil berkas pendaftaran di kantor sekretariat Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), dan Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kabupaten Lampung Selatan.
Diketahui, pada saat mendaftar sebagai calon Kepada Derah di kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN), rombongan diterima langsung oleh Ketua Tim Penjaringan Zainal Abidin, BBA dan Sekretaris Budi Setyawan.
Pendaftaran di Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) diterima langsung oleh Ketua Tim Desk Pilkada Heri Priantoro dan Ismail,S.E.,M.M.
Kemudian, di Partai Nasional Demokrat (Nasdem) rombongan diterima langsung oleh Ketua Tim Penjaringan Yunizar Adha, dan Sekretaris Hasnul Saing, S.H.
Saat diwawancarai awak media H.Benny HN Mansyur mengatakan, kehadiranya ke kantor Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), dan Partai Nasional Demokrat (Nasdem) dalam rangka silaturahmi dan berdiskusi terkait penjaringan calon Kepala Daerah yang saat ini sedang dilaksanakan oleh masing-masing Partai Politik.
“Dengan mengucap Bismillah, beliau (Tony.red) memantapkan tekadnya untuk maju dalam Pilkada Kabupaten Lampung Selatan,” ujar Benny, Rabu, (25/9/2019) melalui rilis yang diterima SUARASULTRA.COM.
Keputusan TEC maju kontestasi pada pesta demokrasi lima tahunan itu kata H.Benny, berdasarkan hasil diskusi dengan keluarga dan kuatnya dorongan dari para sahabat, relawan, tokoh agama, tokoh pemuda, dan tokoh-tokoh masyarakat yang membantu pemenangan H.Tony Eka Candra meraih suara tertinggi dari seluruh Caleg DPRD Provinsi Lampung daerah pemilihan (Dapil) Lampung Selatan pada Pemilu Legislatif 2019 kemarin.
Benny yang juga Anggota DPRD Kota Bandar Lampung ini menambahkan bahwa TEC tidak hanya mengikuti penjaringan di tiga Partai Politik (PAN, PKB, dan Nasdem) saja. Namun pihaknya juga menegaskan akan mengikuti penjaringan dan mengambil berkas calon Kepala Daerah di seluruh Partai Politik di Kabupaten Lampung Selatan.
“Membangun Kabupaten Lampung Selatan membutuhkan dukungan penuh dari seluruh Partai Politik dan juga dukungan dari seluruh lapisan masyarakat,” ujarnya.
Menurut H.Benny, Kabupaten Lampung Selatan memiliki potensi sangat luar biasa serta paling lengkap dan potensi ini tidak dimiliki oleh Kabupaten lainnya di Provinsi Lampung, baik Sumber Daya Manusia, Sumber Daya Alam, Sumber Daya Energi, Pertanian, Perkebunan, Peternakan, Perikanan Darat dan Perikanan Laut, Kehutanan, Pariwisata (Laut, Gunung, Bukit dan Daratan), Kawasan Industri Tanjung Bintang dan Ketapang, Pelabuhan, dan Bandara.
Selain itu, Lampung Selaran juga memiliki Bentangan Pantai terpanjang di Provinsi Lampung yang bila dikelola dengan baik akan mampu mengalahkan Bali dan Nusa Tenggara Barat keindahannya.
Sehingga kata dia lagi, Kabupaten Lampung Selatan akan benar-benar menjadi pintu gerbang Pulau Sumatera, bukan hanya sekedar nama.
Potensi potensi tersebut apabila digali dan dikelola dengan baik oleh pemimpin yang inovatif dan visioner, maka Kabupaten Lampung Selatan akan menjadi Kabupaten termaju di Provinsi Lampung.
“Figur itu ada pada sosok TEC,” tegas Benny.
Pihaknya yakin dan percaya, pada Pilkada Kabupaten Lampung Selatan 2020 mendatang, TEC akan terpilih dan meraih kemenangan, serta menjadi pemimpin yang dicintai oleh masyarakat.
“Di bawah kepemimpinan TEC Kabupaten Lampung Selatan akan menjadi Kabupaten yang maju, unggul, berdaya saing, sejahtera adil dan makmur, mandiri dan bermartabat,” pungkas Benny.
Editor : Redaksi