Mancing di Sungai Roraya, Warga Konsel Dikabarkan Tenggelam

Ketgam : Tim Rescue Basarnas Kendari sesaat sebelum diberangkatkan menuju Tempat Kejadian Musibah (TKM),

SUARASULTRA.COM, KENDARI – Tomo (55) warga Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Sulawesi Tenggara (Sultra) dikabarkan tenggelam saat memancing ikan di Sungai Roraya, Desa Roraya, Jumat (10/5/2019) sekitar pukul 08.00 Wita.

 

Badan Search And Rescue (Basarnas) Kendari menerima informasi sekitar pukul 10.30 Wita. Informasi itu diperoleh dari Kepala Desa (Kades) Roraya, Zulfian.

 

Kepala Basarnas, Djunaidi melalui Humas Basarnas, Wahyudi menuturkan, Kedes Roraya melaporkan bahwa telah terjadi musibah. Dimana satu orang tenggelam saat mancing di Sungai Roraya, Konsel.

 

“Berdasarkan laporan itu, Tim Rescue Basarnas Kendari diberangkatkan menuju Tempat Kejadian Musibah (TKM),” terang Wahyudi.

 

Tim rescue berangkat ke TKM dengan menggunakan satu unit rescue car, satu unit ambulance, satu unit rubber boat, satu set peralatan selam dan beberapa alat pendukung keselamatan lainnya.

 

“Peralatan tersebut untuk melakukan pencarian dan pertolongan,” tutupnya.

 

Hingga saat ini, tim rescue Basarnas Kendari masih melakukan pencarian di sekitar sungai Roraya.

 

Laporan : Mon

About redaksi

Leave a Reply

x

Check Also

Danlanud Tinjau Lokasi Kunjungan Presiden di Bendungan Ameroro, Sekda Konawe: Pemda Sudah Melakukan Persiapan

SUARASULTRA.COM | Sekretaris Daerah Kabupaten Konawe Dr. Ferdinand, SP, MH mengatakan Pemerintah Kabupaten Konawe Provinsi ...