Mengenakan Masker, Siska Karina Imran Dilantik Sebagai Wakil Wali Kota Kendari

  • Share
Gubernur Sultra H. Ali Mazi, SH saat memyematkan tanda pangkat ke dr. Siska Kirana Imran

Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Gubernur Sultra H. Ali Mazi, SH saat memyematkan tanda pangkat ke dr. Siska Karina Imran

SUARASULTRA.COM | KENDARI – Siska Karina Imran resmi jadi Wakil Walikota Kendari dengan masa jabatan 2020-2022. Hal itu ditandai dengan pelantikan dan pengambilan sumpah yang dilakukan oleh Gubernur Sulawesi Tenggara H. Ali Mazi, SH.

Pelantikan itu turut disaksikan oleh Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir, Rabu (6/5/2020) di Rumah Jabatan (Rujab) Gubernur Sultra .

Dalam sambutannya, Gubernur Sultra Ali Mazi mengatakan, salah satu faktor penentu keberhasilan dan sinergitas pemerintah daerah adalah hubungan yang baik antars kepala daerah dan wakilnya.

“Bekerja sama dan komunikasi yang baik. Salah satu tugas utama wakil kepala daerah adalah membantu kepala daerah,” terang Ali Mazi.

Selain itu, memberikan saran dan pertimbangan serta menjalankan tugas-tugas lain yang diberikan kepala daerah dalam melaksanakan penyelenggaraan pemerintahan di daerah sesuai dengan prosedur dan ketentuan perundang-undangan yang berlaku.

“Ibu Siska dapat mengemban dan menjalankan tugasnya sebagai Wakil Wali Kota dengan sebaik-baiknya mendampingi Wali Kota Kendari,” pungkasnya.

Laporan: Romon

Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
banner 120x600
  • Share
error: Content is protected !!