Demi Wujudkan Situasi Kamtibmas Tetap Kondusif, TNI dan Polri di Konawe Selatan Patroli Bersama

  • Share
Suasana Patroli KRYD Polsek Tinanggea bersama Koramil 1417-05 Tinanggea

Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Suasana Patroli KRYD Polsek Tinanggea bersama Koramil 1417-05 Tinanggea

SUARASULTRA.COM | KONSEL – TNI dan Polri di Kabupaten Konawe Selatan Provinsi Sulawesi Tenggara terus meningkatkan sinergitas dalam rangka mewujudkan situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) di wilayah setempat.

Polres Konawe Selatan bersama Polsek Jajaran bersama Koramil setempat melakukan Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas. Patroli bersama ini sebagai bukti bahwa TNI dan Polri selalu bersinergi dalam menjalankan tugas.

Patroli gabungan Polres Konawe Selatan melalui Polsek Tinanggea bersama Koramil 1417-05 Tinanggea ini dilaksanakan pada Sabtu malam 29 April 2023 sekira pukul 20.30 WITA. Diketahui, Polres Konawe Selatan melalui Polsek Jajaran melaksanakan Patroli KRYD secara serentak bersama Koramil setempat.

Sebelum pelaksanaan Patroli, terlebih dahulu dilakukan apel bersama di Mako Koramil 1417-05 Tinanggea yang dipimpin oleh Kapolsek Tinanggea Iptu Asis Do Ali yang didampingi Aipda Misrodin, dan Serma Isnaidi.

Adapun personil yang melaksanakan patroli gabungan yaitu Aipda Misrodin,
Aipda Made Sumartawan, Aipda Arifi, Bripka Herman, Brigadir Nyoman Agus, Brigadir Tri Sudarmanto, Serma Isnaidi dan
Sertu Iswan.

Setelah itu, giat patroli dilaksanakan di lokasi yang menimbulkan kerawanan masyarakat dan tempat berkumpulnya anak muda serta bangunan pemerintah yang diduga digunakan sebagai tempat berkumpulnya anak muda/mudi.

Dalam kegiatan patroli gabungan tersebut, personel gabungan menemukan beberapa warga yang sedang berkumpul tepatnya di Desa Akuni dan kemudian dilakukan giat dialogis.

“Beberapa warga menyampaikan agar kegiatan patroli seperti ini untuk senantiasa rutin dilaksanakan mengingat di Desa Akuni saat ini warga semetara panen rumput laut dan dijemur di pinggir jalan sehingga kehadiran TNI – Polri sangat diperlukan dalam mencegah niatan orang yang akan melakukan tindak pidana,” ungkap Kapolsek Tinanggea

“Kegiatan patroli bersama ini dilakukan guna mencegah adanya pelanggaran atau kegiatan kriminal yang dapat meresahkan masyarakat,” pungkas IPTU Asis Do Ali

Hingga kegiatan Patroli KRYD ini berakhir, situasi dilaporkan aman dan kondusif.

Laporan: Sukardi Muhtar

Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
banner 120x600
  • Share