AMPH : DPRD Kota Kendari JanganTebang Pilih 

  • Share
Ketgan: Bram Barakatino (tengah) dan Kedua Rekannya Saat Melaksanakan Konferensi Pers. FOTO : Adam

Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Ketgan: Bram Barakatino (tengah) dan Kedua Rekannya Saat Melaksanakan Konferensi Pers. FOTO : Adam

SUARASULTRA.COM, KENDARI – Menindaklanjuti tuntutan Aliansi Mahasiswa Pemerhati Hukum (AMPH) Sulawesi Tenggara beberapa waktu lalu, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Kendari turun melakukan inspeksi mendadak (sidak) terhadap Tempat Hiburan Malam (THM) yang ada di Kota Kendari, karena sampai saat ini masih banyak THM yang membandel dengan tidak mengantongi Izin Pengelolaan Air Limbah (IPAL).

 

banner 336x280

Terkait hal tersebut, Koordinator AMPH Sultra, Bram Barakatino mengatakan, pihaknya mengapresiasi DPRD Kota Kendari yang telah turun melakukan sidak terhadap sejumlah THM dan hasilnya menemukan masih banyak THM yang belum memiliki IPLC.

 

“Kami apresiasi langkah DPRD Kota Kendari, namun pertanyaan kami kok Rumah Bernyanyi FUNQ tidak di sidak, padahal FUNQ sudah jelas tidak memiliki IPLC dan dari kesepakatan saat hearing beberapa saat lalu, FUNQ akan di sidak,” kata Bram Barakatino, Rabu (3/1/2018) saat menggelar konfrensi pers.

 

Ia menambahkan, bahwa dari puluhan THM dan Perhotelan yang ada di Kota Kendari, mayoritas tidak mengantingi IPLC. Untuk itu, DPRD Kota Kendari harus bertindak tegas dalam melakukan sidak, dan jangan tebang pilih.

 

“Berdasarkan data yang ada pada kami, dari puluhan hotel dan THM, baru 14 yang ada IPLCnya sedangkan yang lain belum,” ungkapnya.

 

Kedepan, pihaknya akan melakukan lagi lokakarya sebagai tindak lanjut dari lokakarya sebelumnya yang menjadi dasar dari DPRD Kota Kendari dalam melakukan sidak. Dalam lokakarya berikutnya juga pihaknya akan sampaikan sejauh mana dan sudah berapa serta hotel dan THM mana saja yang sudah mengantongi IPLC.

 

“Lokakarya selanjutnya, kami akan menyampaikan hotel dan THM mana yang sudah mengantongi Izin dan IPLC,” tutup Bram sapaan akrabnya.

 

Laporan : Adam

 

Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
banner 120x600
  • Share
error: Content is protected !!