Besok, Bupati Butur Salurkan Belasan Ribu Paket Sembako

  • Share
Bupati Buton Utara, Drs. Abu Hasan, M.Pd saat memberi keterangan Pers. Senin (18/5/2020).

Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
Bupati Buton Utara, Drs. Abu Hasan, M.Pd saat memberi keterangan Pers. Senin (18/5/2020).

SUARASULTRA.COM | BUTON UTARA – Bupati Buton Utara (Butur) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Drs. Abu Hasan, M.Pd mengatakan bahwa dalam menanggulangi dampak Covid-19, Pemda Butur akan menyalurkan sembako kepada masyarakat.

“Besok (Selasa) kita akan bagikan sembako sebanyak enam belas ribu paket kepada masyarakat terdampak Covid-19,” kata Abu Hasan kepada sejumlah awak media, Senin 18 Mei 2020, usai gelar rapat dengan kepala OPD di Aula Setda Butur.

Menurut Ketua DPD PDIP Sultra ini, paket bantuan sembako tersebut merupakan gabungan bantuan dari Pemerintah Provinsi dan Pemda Butur. Sebelum disalurkan, masih kata Bupati data penerima bantuan akan disinkronkan dengan dinas-dinas terkait agar lebih tepat sasaran.

“Ada bantuan dari Gubernur, ada bantuan Pemerintah Daerah Kabupaten Butur. Yang kita mantapkan soal data, kita singkronisasi data dari BPMD, Dinas Sosial, data dari Kepala Desa/l
Lurah, dan Camat,” jelas mantan Kepala Biro Humas Setda Provinsi Sultra ini.

Dikatakan, bantuan yang akan diterima sekitar 16 ribu Kepala Keluarga (KK) tersebut di luar dari data untuk lansia, janda, yatim piatu, dan disabilitas sehingga akan bertambah sekitar ratusan penerima untuk semua kecamatan di wilayah Butur.

Paket bantuan itu berisi beras sepuluh kilogram, telur, mi instan, dan gula pasir. Bahannya diperoleh atau dibeli di Pasar Mina – minanga dan pedagang di Kecamatan Kulisusu.

“Kita ingin memberdayakan para pedagang lokal supaya mereka mendapatkan manfaat. Ini juga sesuai dengan sasaran program kita untuk menanggulangi masalah dampak ekonomi bagi pedagang lokal,” terangnya.

Sementara itu, lanjut Bupati Abu Hasan, apabila terdapat masyarakat belum mendapatkan bantuan agar segera mengusulkan namanya di pihak pemerintah desa.

“Yang tidak dapat, itu kita akan minta kepala desa untuk diusulkan dan kita alokasi kembali bantuan, kita ada bantuan susulan,” pungkasnya.

Laporan: Anto Lakansai

Make Image responsive
Make Image responsive
Make Image responsive
banner 120x600
  • Share
error: Content is protected !!