LIRA Konawe: Tidak Ada Aksi Unjuk Rasa di Tengah Pandemi Covid-19

Tasman, Sekda DPD LIRA Konawe

SUARASULTRA COM | KONAWE – Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Lumbung Informasi Rakyat (LIRA) Konawe merupakan salah satu dari sekian LSM yang getol menyuarakan aspirasi masyarakat melalui aksi unjuk rasa.

Diketahui, hampir setiap permasalahan yang terjadi di tengah masyarakat, LSM LIRA Konawe ini selalu mengangkat megafon untuk menyuarakan apa yang menjadi keluhan masyarakat terhadap pemerintah.

Namun, saat isu honor aparat desa mengemuka dan menjadi perbincangan hangat di tengah masyafakat khususnya di media sosial, LSM LIRA seakan tidak peduli lagi. Suara lantang aktivis yang berkecimpung dengan lembaga berskala nasional ini tiada terdengar lagi.

Tasman, salah satu pengurus inti di LSM LIRA tersebut saat ditemui awak media ini mengatakan pihaknya bukan tidak peduli terhadap jeritan para aparat desa tersebut. Hanya saja kata dia, kondisi saat ini tidak memungkinkan untuk melakukan presur melalui aksi unjuk rasa.

“Sudah sering kami aksi terakit honor aparat namun belum ada hasilnya. Tetapi kami tidak akan berhenti sampai di sini,” kata Tasman. Selasa 26 Mei 2020.

Menurut Aktivis anti Korupsi ini, di tengah wabah Corona ini semua pihak harus menahan diri. Lanjut dia, jangan karena kita perjuangkan hak aparat desa kita lupa bahwa kita juga menciptakan penyebaran Virus Corona kepada masyarakat.

“Saat ini kita lebih fokus dulu urus masalah kesehatan karena Virus Corona ini merupakan ancaman bagi kita semua,” ujarnya.

Maklumat Kapolri

Selain itu, Tasman menjelaskan bahwa untuk melakukan aksi unjuk rasa itu harus ada izin dari Kepolisian. Karena kita tentu butuh pengamanan (Polisi) saat kita menggelar aksi. Sementara kita ketahui bahwa ada Maklumat Kapolri No. : MAK / 2/ III/ 2020 tanggal 19 Maret 2020 tentang Kepatuhan Terhadap Kebijakan Pemerintah dalam Penanganan Penyebaran Covid-19.

“Kami LIRA Konawe patuh terhadap anjuran pemerintah. Ini demi kebaikan kita bersama. Jadi sekali lagi bukannya kami tidak peduli nasib aparat desa,” tegasnya

Melalui media ini, Tasman mengimbau kepada seluruh pengurus LSM LIRA Konawe untuk tidak melakukan aksi unjuk rasa di tengah pandemi Covid-19.

“Kita semua harus menahan diri. Mari kita hindari pengumpulan massa demi kebaikan bersama. Dengan tetap di rumah saja kita sudah membantu pemerintah dalam memutus rantai penyebaran Covid-19,” pungkasnya.

Laporan: Sukardi Muhtar

About redaksi

Leave a Reply

x

Check Also

Danlanud Tinjau Lokasi Kunjungan Presiden di Bendungan Ameroro, Sekda Konawe: Pemda Sudah Melakukan Persiapan

SUARASULTRA.COM | Sekretaris Daerah Kabupaten Konawe Dr. Ferdinand, SP, MH mengatakan Pemerintah Kabupaten Konawe Provinsi ...