Pramuka Eksekutif I, Membangun Jiwa dan Mental Masyarakat 

Ketgam : Ketua Kwarcab Konawe Utara, Raup, S.Ag

SUARASULTRA.COM , KONUT – Perkemahan Eksekutif I (Pertama) Konawe Utara (Konut) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), bakal digelar pada pekan ini. 

 

Berbagai kegiatan yang diselenggarakan pada Gerakan Pramuka tersebut dan telah disesuaikan dengan kebutuhan dan perkembangan jiwa peserta kurang lebih 7.695 orang peserta.

 

 

Ketua Kwartir Cabang Pramuka (Kwarcab) Konawe Utara, Raup, S.Ag menjelaskan kegiatan kemah eksekutif satu tahun ini, dititik beratkan pada pengembangan diri peserta. 

 

 

“Pengembangan diri peserta dalam aspek mental, spritual, fisik, intelektual dan sosial, baik sebagai individu, sebagai anggota masyarakat, maupun sebagai warga negara,” kata Raup, Wakil Bupati Konut.

 

 

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan, Burhanuddin.B,S.Sos, MSi menjelaskan, kegiatan perkemahan tersebut akan dibuka pada tanggal 18 April 2018 dan berakhir pada tanggal 22 April 2018.

 

Kata dia, kegiatan tersebut juga melibatkan Forum Pimpinan Daerah Konut, TNI dan Polri, Pimpinan SKPD, Camat, Lurah dan Desa serta Tim Penggerak PKK Konut, Kwarcab dan Kwaran se- Kabupaten Konut, Satuan Karya (Saka) , Gugus Depan Se-Konut dan Palang Merah Indonesia (PMI) Konawe Utara.

 

“Dalam kegiatan Kemah Eksekutif I ini, untuk para SKPD diantaranya ada rapat koordinasi kepala SKPD, Camat, Lurah dan Kepala Desa. Ceramah Umum tentang tata cara pengelolaan Dana Desa, paparan UU nomor.12 tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka, Zikir Akbar dalam rangka memperingati HUT KONASARA,” ucap Burhanuddin Bulandama, Senin (16/4/2018).

 

 

Ditambahkan, usai acara upacara pembukaan, akan dilaksanakan juga kegiatan olah raga, lomba karaoke bagi kepala SKPD, Games, Out Bond, Bakti Sosial, Lomba Yel-yel bagi Camat dan Lurah serta Desa, Gambus tradisional, lomba pesan berantai dan lomba busana pramuka.

 

 

“Diharapakan dalam kegiatan tersebut, nantinya berjalan dengan baik, tentu semua pihak terlibat secara masif dan terstruktur,” harap ketua pelaksana kegiatan. 

 

 

Laporan : Aras.M

About redaksi

Leave a Reply

x

Check Also

Berbagi Kebahagiaan, Insight IM Berikan Paket Umrah kepada Penerima Manfaat Dompet Dhuafa

JAKARTA – Melebarkan kebermanfaatan lebih untuk masyarakat, PT. Insight Investments Management (Insight IM) memberikan apresiasi ...